Page 27 - WARTA USK
P. 27

Galeri                                                                                           Galeri






 26 INSINYUR

 PROFESIONAL
 PERDANA USK DIAMBIL
 SUMPAH




 Sebanyak 26 orang Insinyur profesional
 yang merupakan lulusan perdana
 dari Program Studi Program Profesi
 Insinyur (PS-PPI) Fakultas Teknik
 Universitas Syiah Kuala diambil sumpah.
 Pengambilan sumpah ini dipimpin Ketua
 Umum Persatuan Insinyur Indonesia (PII)
 Pusat Dr. Ir. Heru Dewanto, M.Sc.Eng,
 IPM., ASEAN.Eng di Gedung AAC Dayan
 Dawood, Banda Aceh, 22 Januari 2021.
 Heru Dewanto mengatakan, dirinya
 sangat mengapresiasi atas keberhasilan
 USK dalam menjalankan program PS-
 PPI. Setelah pengambilan sumpah
 ini, ucap Heru, 26 Insinyur ini sudah
 dapat menempatkan gelar insinyur
 profesionalnya secara legal dan sah di
 depan namanya.
 “Selain itu, secara legal dan sah pula
 mereka sudah bisa melakukan praktik
 keinsinyuran yang sesuai dengan amanat
 udang-undang,” ujarnya.
 Heru menjelaskan, sejarah telah
 mencatat bahwa peran insinyur sangat
 menentukan arah peradaban. Insinyur
 juga harus mampu memecahkan
 berbagai persoalan di dunia.
 Sementara itu, Rektor USK Prof.
 Dr. Ir. Samsul Rizal, M.Eng IPU dalam
 sambutannya menyampaikan selamat
 kepada para Insinyur ini. Rektor
 menilai keberhasilan PS-PPI dalam
 meluluskan 26 Insinyur ini merupakan
 sebuah kebanggaan bagi USK.  Oleh
 karena itu, Rektor berharap mereka
 dapat memegang teguh sumpahnya
 dan bekerja sesuai dengan kompetensi
 keahlian.
 Rektor mengungkapkan,
 tantangan USK ke depan adalah
 mengimplementasikan UU No. 11 tahun
 2014 dan PP No. 25 tahun 2019 tentang
 keinsinyuran dengan baik.






 26  JANUARI 2021                                          27    JANUARI 2021
   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31   32