Page 26 - WARTA USK
P. 26

Galeri                                                                                                                                                                                                            Galeri




          Wakil Ketua MPR RI

          Kunjungi USK






          WAKIL Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia
          Dr. Ahmad Basarah, S.H., M.H., mengunjungi Universitas Syiah
          Kuala untuk menyampaikan kuliah umum dengan tema, “Sosialisasi
          Empat Pilar Kebangsaan dan Motivasi Civitas Akademika untuk
          Memperkokoh Semangat Persatuan, Mewujudkan Pembangunan
          Nasional Menuju Indonesia Emas Tahun 2045” di Gedung AAC
          Dayan Dawood. (Banda Aceh, 8 Oktober 2021).
            Ahmad Basarah mengungkapkan, Aceh adalah provinsi
          pertama yang ia kunjungi untuk mensosialisasikan empat pilar
          kebangsaan  selama  pandemi    ini  secara  offline.  Alasannya,
          karena Aceh memiliki peranan yang sangat penting dalam sejarah
          perjuangan kemerdekaan Indonesia. Selain itu, Aceh adalah pusat
          peradaban islam dan kontribusinya sangat besar dalam mengisi
          kemerdekaan bangsa.
            Selain itu, Ahmad Basarah sempat mengunjungi lahan Kampus
          USK II yang berada di Neuheun, Kecamatan Masjid Raya, Aceh
          Besar. Seusai itu, Rektor mengajak dirinya mengunjungi dua
          Pusat Riset Unggulan USK yaitu Atsiri Research Center (ARC) dan
          Tsunami Disaster Mitigation Research Center (TDMRC) di gedung
          yang baru. Pada kesempatan itu, Rektor turut menyerahkan pin
          emas USK kepada Ahmad Basarah.



































                                                           26    OKTOBER 2021                                                                                                      27   OKTOBER 2021
   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31