Page 26 - WARTA USK
P. 26

Galeri                                                                                                                                                                                                            Galeri







           Komitmen KPK-USK Cegah
           Korupsi melalui Pendidikan



           KETUA Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK),
           Komjen Pol. Drs. Firli Bahuri, M.Si menyambangi
           Universitas Syiah Kuala (USK) dalam rangka
           silaturahmi dan memberikan kuliah umum di AAC
           Dayan Dawood. Kunjungan tersebut disambut
           hangat Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Samsul Rizal, M.Eng.
              Dalam kunjungan tersebut, ia menyampaikan
           bahwa kampus memegang peranan penting bagi
           sebuah peradaban. Khusus aspek antikorupsi,
           kampus dipandang berperan mendidik insan
           berintegritas.
              “Saya hadir dengan kecintaan penuh dengan
           dunia pendidikan, karena sangat berpengaruh,
           sebab bisa mengubah arah bangsa. Kami datang
           ke kampus, satu yang paling penting dan bisa
           dikembangkan yaitu pendidikan antikorupsi.
           Nantinya, semakin banyak orang yang memiliki
           integritas,” kata  Firli Bahuri.
              Menurutnya, melibatkan kampus berkorelasi
           positif terhadap penurunan angka korupsi di
           Indonesia. Karena itu, Ketua KPK menjelaskan, kerja
           sama dengan kampus dalam hal pengkajian sistem
           dinilai begitu penting. Sebab salah satu aspek
           terjadinya korupsi ada pada sistem yang buruk.
              “Kami terus berupaya menekan angka
           korupsi di Indonesia dengan berbagai langkah,
           baik itu pencegahan maupun tindakan tegas.
           Kami sadar tidak ada kesempurnaan, karena itu
           sangat berharap pihak kampus terus memberikan
           rekomendasi dan formula, agar KPK lebih baik. USK
           walau jauh dari pusat, harus berkontribusi untuk
           kemajuan bangsa,” tukas Firli.
              Sementara itu, Rektor USK, Prof. Dr. Ir. Samsul
           Rizal, M.Eng mengapresiasi langkah KPK yang
           punya semangat serta kepercayaan melibatkan
           kampus dalam upaya pencegahan korupsi. Terkait
           menjadikan kampus sebagai pusat pendidikan anti
           korupsi, USK siap mengambil peran. Ke depan, akan
           digodok formula pembelajaran melalui mata kuliah
           agama maupun PPKn.
              “Saya gembira sekali karena tekad bapak Ketua
           KPK setiap ke daerah mengunjungi kampus. Tentu
           hal ini demi pendidikan dan terbentuknya integritas.
           Kami sedang mengonsepkan mata kuliah agama
           dan PPKn.  Kita ingin menjadikan USK sebagai ujung
           tombak antikorupsi,” jelas Rektor. []






                                                           26    APRIL 2021                                                                                                        27   APRIL 2021
   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31